Aku jatuh cinta pada September! Selalu. Sepanjang tahun. Dan kemungkinan besar selamanya.
September tahun ini sudah akan berakhir. 3 hari lagi. Atau jika lebih dirinci, September tahun ini akan berakhir dalam hitungan 72 jam. Atau 4.320 menit. Atau 259.200 detik.
Hei coba perhatikan:
7+2=9
4+3+2+0=9
2+5+9+2+0+0=18 >> 1+8=9
Semua penjumlahan menunjukkan hasil 9. Bilangan yang dalam kalender tahunan mewakili September.
Maka aku pun jatuh cinta pada hari ini. Hari yang "dipenuhi" angka 9. Angka yang mewakili September.
Aku lahir pada tanggal 9 bulan 9--bulan September.
Kiranya sekarang kalian mengerti, aku tak butuh alasan yang muluk-muluk untuk jatuh cinta pada September. Pada angka 9. Pada hari ini, 3 hari menjelang akhir September.
#Kalianda, 27 September 2010
Sadness
1 day ago
0 comments:
Post a Comment